Medan, MedanKini.Net - Gelar lomba peragaan kreasi desain ulang busana dalam rangka memperingati HUT Ke-73 Persit Kartika Chandra Kirana Tahun 2019, yang dibuka Ketua Persit KCK PD I/BB Ny Tri Sasanti MS Fadhilah, pada Jumat 29 Maret 2019 di Balai Prajurit Makodam I/BB Jalan Gatot Subroto Km 7,5 Medan.
Pada kesempatan acara busana, dalam sambutan Ketua Persit KCK PD I/BB menyampaikan ucapkan terima kasih dan penghargaan yang tulus kepada panitia dan para peserta atas partisipasinya menyukseskan acara ini. Perkembangan saat ini, busana dapat berfungsi untuk menutupi kekurangan yang ada pada tubuhnya, seperti orang yang gemuk akan memilih model atau corak tertentu sehingga akan terlihat langsing. Pada dasarnya manusia adalah makhluk yang senang pada sesuatu yang serasi, bagus dan indah. Dapat dikatakan bahwa manusia membutuhkan sesuatu yang indah atau senang melihat sesuatu yang indah, termasuk dalam hal berbusana. Disamping itu, dalam berbusana harus disesuaikan juga dengan tujuan, situasi dan kondisi lingkungan. Hal ini penting karena berkaitan dengan etika dan tidak melanggar hukum negara maupun hukum agama.
Lebih lanjut Ketua Persit KCK PD I/BB menyampaikan berkenaan dengan hal tersebut, Persit KCK PD I/BB menyelenggarakan lomba peragaan kreasi desain ulang busana, sebagai rangkaian peringatan HUT Ke-73 Persit Kartika Chandra Kirana Tahun 2019. Melalui kegiatan lomba ini mengharapkan dapat digunakan sebagai ajang menunjukkan bakat dan kreativitas dalam menyalurkan ide dan kreasi Persit KCK PD I/BB dengan cara merombak dan menyiasati busana lama bisa dipakai kembali dengan desain yang lebih modern. Sebagaimana tema pada lomba ini yaitu let’s make over your dress. Bukan tidak mungkin melalui kegiatan lomba ini akan muncul bakat-bakat desainer busana yang akan menjadi tren busana di masyarakat.
Diusai kegiatan, Ketua Persit KCK PD I/BB Ny. Sri Sasanti MS Fadhilah didampingi Pangdam I/BB Mayjen TNI MS Fadhilah menyematkan mahkota kepada Ny Azhari sebagai Juara I lomba busana dan kemudian Juara Best Dress kepada Ny Andre Clift Rumbayan dan Juara Favorit dimenangkan Ny Yuda Rismansyah, selanjutnya Wakil Ketua Persit KCK PD I/BB Ny. Dwiane Hassanudin menyematkan kepada Ny Andin M. Sugian Noor sebagai Juara II lomba busana dan Ny Tamaji sebagai Juara III lomba busana, kemudian Ny Agus Soeprianto, Harapan II dimenangkan Ny Togu Parmonangan dan Harapan III dimenangkan Ny Sutan Bangun. (rel)